Facebook merupakan layanan jejaring sosial paling popular di Indonesia. Data bulan February 2009 menunjukkan bahwa pengguna Facebook telah mencapai 1,5 jutaan. Melihat perkembangan pengguna Facebook ternyata memicu upaya pembobolan akun facebook. Karenanya agar akun facebook Anda tidak di hack seseorang, maka etrapkan 4 (empat) tips sebagai berikut:
1. Mengatasi hack fcebook yang menggunakan Modus fake login.
Meng-hack facebook dengan modus fake login adalah cara yang paling banyak digunakan dan terbukti sangat efektif untuk menghack Facebokk. Modus yang diterapkan adalah sederhana. Para hacker membuat halaman login palsu yang kemudian diupload ke sebuah website. Mereka kemudian memancing pengguna facebook agar menuju halaman login facebook palsu tersebut. Cara memancing pengguna facebook bermacam-macam. Bisa melalui email palsu yang mengatasnamakan facebook, link login palsu, atau modus sosial engineering lainnya.
Cara mencegah hack facebook dengan modus ini yakni sebelum Anda login atau memasukkan username dan password, pastikan bahwa alamat url tersebut benar. Jika Anda tidak yakin, buka saja jendela baru. Masukkan alamat facebook (http://www.facebook.com) dan login melalui jendela tersebut. Pastikan keaslian email yang mengatsnamakan facebook yang memancing Anda agar login facebook yang masuk ke inbox Anda agar login facebook yang masuk ke inbox atau abaikan saja email tersebut.
2. Mengatasi hack facebook yang menggunakan network sniffing
Bagi pengguna facebook yang menggunakan koneksi internet yang digunakan banyak orang seperti warnet atau tempat umum hendaklah untuk berhati-hati. Cara hack facebook dengan modus ini cukup mudah. Hanya berbekal software packet sniffer yang didownload dan digunakan unuk memantau atau menyimpan paket lalu lintas jaringan, seseorang bisa dengan mudah membobol akun facebook.
Cara menghindari agar akun facebook Anda tidak kena hack melalui cara ini adalah dengan berhati-hati saat mengakses facebook. Pastikan warnet atau hotspot area yang Anda gunakan benar-benar aman.
3. Mengatasi hack facebook yang menggunakan keylogger
Cara hack facebook dengan modus keylogger dalah cukup mudah. Para hacker cukup dengan memasang software keylogger yang berfungsi untuk merekam aktivitas penggunan keyboard dan kemudian menggunakan data tersebut untuk mendapat username dan password facebook. Mereka bisa saja memasang software keylogger ke laptop atau PC Anda atau menyebar trojan ke dalam komputer di dalam jaringan komputer yang tidak aman.
Cara mencegah hack facebook dengan keylogger yakni memastikan antivirus yang selalu up to date pada komputer.
4. Mengatasi hack facebook yang menggunakan modus bruteforce
Cara hack facebook dengan modus bruteforce adalah cara terbodoh untuk membobol facebook, karena membutuhkan waktu yang sangat lama. Modus hacking facebook dengan cara ini adalah menggunakan software bruteforce untuk menebak-nebak password facebook sebuah akun dari file dictionary atau character generator.
Cara mencegah hack facebook dengan modus ini adalah melindungi alamat email yang Anda gunakan untuk login facebook. Caranya bisa bermacam-macam anda bisa memisahkan email untuk umum dan email untuk login facebook dan tidak menampilkan dihalaman profile facebook Anda.
Sumber bacaan :
“101 Modus Kejahatan yang wajib diwaspadai dari dunia maya sampai dunia nyata” Oleh : Eko W. Hartantyo. Halaman: 31-34.
IKUTI TIPS INI UNTUK MENGATASI HACK DI FACEBOOKMU!!!
Reviewed by Annisa Wally
on
05:48
Rating:
No comments: